User education Data Recovery
(H
al Yang Perlu Diperhatikan Dalam Data Recovery)

Sebagai salah satu pekerja dalam bidang Jasa Recovery Data, Kami Restu Comp ingin memberikan saran bagi calon user agar tidak terjadi kesalahan yang lebih buruk atau pun resiko kehilangan data secara permanen.

Karena dari banyaknya kasus yang telah kami terima, dalam keadaan ruang platter dan ruang heads harddisk yang sudah pernah di buka oleh pihak user serta kondisi harddisk yg telah di oprek area PCB.
Maka untuk memperbesar tingkat keberhasilan, kami menyarankan agar user tidak melakukan beberapa tindakan sebagai berikut :

  • Membuka ruang heads dan ruang platter di ruangan terbuka atau bukan ruangan kedap udara, karena kondisi platter magnetic sangat sensitif terhadap debu. Jika platter terkena debu, pengerjaan recovery data masih tetap bisa di lakukan namun ada resiko data corutp dan pengerjaan lebih lama, dan tentunya biayapun lebih besar.
  • Membuka ruang heads dan ruang platter di ruangan terbuka atau bukan ruangan kedap udara, kemudian menggeser heads dari parkir head ke area platter atau piringan. Kesalahan ini adalah kesalahan yang sangat beresiko platter / piringan tergores oleh mata head. Tentunya anda tahu jika piringan itu tergores, otomatis data bisa hilang secara permanen.
  • Mencoba berkali-kali. Saat harddisk anda terjatuh atau terbentur, kemudian harddisk di coba di computer atau laptop harddisk anda bunyi ( tik tik ) karena kondisi heads yang sudah tidak seimbang dengan platter. kami sarankan untuk tidak mencobanya lagi, karena saat anda mencobanya lagi, heads akan bergerak membaca platter, namun karena kondisi heads yang sudah tidak seimbang akan menyebabkan platter / piringan tergores.
  • Mengganti PCB harddisk yang rusak dengan PCB harddisk lain. Walaupun type harddsik sama namun jika firmware harddisk itu berbeda, akan menyebabkan heads yang sebelumnya masih berfungsi dengan baik menjadi tidak berfungsi. Untuk kesalahan ini tidak dapat menyebabkan data hilang permanen, namun dapat menyebabkan kerusakan yang lebih parah.

Semoga penjelasan ini dapat membantu anda mengantisipasi data anda agar tidak hilang secara permanen.
Terima kasih telah mengunjungi situs kami.

User Education